Kamis, 29 Desember 2011

KETAKUTANKU

Buatku Merasa Aneh Dan Sinting
Entah Apa Dan Mengapa?
Aku Tak Pernah Mengerti
Siapakah Gerangan Dirimu..??
Hadir Dalam Bayang Semu-Semu

Kadang Ku Merasa Risih, Takut..
Namun Selalu Kucoba Tenang, Bertahan..
Aku Tak Pernah Tahu, Seperti Apa Dirimu.?
Namun Ku Bisa Merasakan Kehadiranmu
Yang Selalu Jadikan Ketakutanku..

Aku Merasa Jadi Orang Lain
Orang Asing Di Dunia Fana –Ku Sendiri
Sampai Kapankah Semua Ini..?
Kau Terus Jadi Mimpi Burukku
Mimpi Buruk Yang Tak Pernah Berakhir
Yang Selalu Menakutkanku..
Tanpa Pernah Tahu, Nyata Dirimu..

Kamis, 15 Desember 2011

CINTA

Sebuah Rasa Indah, Tulus Nan Suci
Yang Pasti Ada, Untuk Semua Makhluk Di Dunia
Rasa Itu Mengalir Lembut Apa Adanya..

Cinta Merupakan Pengorbanan Sejati,
Sepenuh Hati, Dengan Seluruh Jiwa Raga
Untuk Menjaga Dan Melindungi Sang Belahan Jiwa
Tanpa Meminta Sedikit Balasan Apapun
Hanya Melihat Sebuah Kebahagiaan
Milik Sang Cintanya..

Cinta Lebih Abadi Daripada Apapun, Di Dunia
Cinta, Mampu Membuatmu Terbang Melayang
Dengan Sayap-Sayap Malaikat Cintanya..
Namun Cinta Juga Bisa,
Melumpuhkanmu Jatuh..
Ke Dalam Palung Kesepian Terdalam Di Dunia

SISTEMATIKA PENYUSUNAN LAPORAN PRAKERIN


Untuk mengetahui pokok-pokok dari pembahasan laporan kegiatan PRAKERIN ini, maka penulis memberikan gambaran tentang sistematika penulisan laporan ini, yaitu :

                               I.            Lembar Pengesahan
                            II.            Kata Pengantar
                         III.            Daftar Isi

·         BAB I      PENDAHULUAN
Bab ini menjelaskan secara singkat tentang Uraian Tujuan Praktek Kerja Industri Uraian Tujuan Pembuatan Laporan, dan Sistematika Penulisan Laporan.

·         BAB II    URAIAN UMUM
Bab ini menjelaskan secara ringkas Sejarah, Kebijakan Mutu, Visi - Misi RS Islam Jakarta Pondok Kopi, Struktur Organisasi dan Uraian Tugas Kepegawaian Bagian Humas – Legal RSIJ Pondok Kopi.

·         BAB III   JURNAL PRAKERIN
Isi dari bab ini adalah uraian kegiatan yang telah dilakukan selama melaksanakan Praktik Kerja Industri di RS Islam Jakarta Pondok Kopi.

·         BAB IV   PENUTUP
Bab ini dipaparkan kesimpulan dari isi laporan, dan kesan-kesan selama melaksanakan Praktek Kerja Industri.

                          IV.            Daftar Pustaka


Latar Belakang - Laporan Prakerin

BAB I
PENDAHULUAN

A.     Latar Belakang

Era Pasar Bebas atau Globalisasi mulai diberlakukan di kawasan Asia Tenggara, dan Indonesia termasuk salah satu Negara yang ikut terkena dampak dari adanya globalisasi tersebut. Di satu sisi globalisasi cukup berperan dalam membawa iklim keterbukaan untuk adanya kerjasama yang lebih luas, saling mengisi dan melengkapi demi kepentingan dan keuntungan bersama. Di sisi lain globalisasi juga melahirkan tantangan dan persaingan yang ketat dan tajam. Selain itu Globalisasi juga menjanjikan masa depan yang lebih cerah bagi mereka yang bersungguh-sungguh dalam mempersiapkan diri menghadapinya.

Waktu untuk mempersiapkan diri dalam memasuki Sumber Daya Manusia (SDM) yang unggul cukup singkat. Padahal faktor utama yang menentukan mampu tidaknya bersaing adalah SDM yang memiliki kompetensi, menguasai Ilmu Pengetahuan dan Teknologi (IPTEK), mampu menghasilkan produk unggul dan memiliki landasan Iman dan Takwa (IMTAQ) yang kuat. Oleh karena itu penyiapan sumber daya manusia harus dilaksanakan secara sungguh-sungguh dan terencana dengan baik.

Sejalan dengan kondisi tersebut, SMK Negeri 1 Kota Bekasi mencoba untuk mewujudkan pesera didik sebagai asset bangsa yang potensial, memiliki keahlian professional yang produktif dan berpenghasilan, serta mampu menciptakan produk industry yang dapat mendukung kemajuan industry Indonesia dalam memasuki persaingan pasar bebas dunia.

Sadar bahwa pelajaran praktek kejuruan yang selama ini disajikan di SMK Negeri 1 Kota Bekasi masih kurang, meskipun telah ditunjang dan didukung oleh peralatan dan fasilitas yang modern. Pada dasarnya sekolah hanya mampu menyajikan dasar-dasar keterampilan dan situasi tiruan (simulasi) karena itu masih diharapkan untuk dapat membentuk keahlian professional yang unggul pada diri siswa.

Menyadari hal tersebut, maka diperlukan suatu system penyelenggara pendidikan dan pelatihan kejuruan yang dapat memadukan secara dinamis dan serasi program pendidikan sekolah (SMK Negeri 1 Kota Bekasi) dan program penerapan dan pengembangan keahlian di dunia kerja. Pendekatan yang dimaksud adalah pengelolaan pendidikan dengan “Praktek Kerja Industri (PRAKERIN)”, yang merupakan metode pendidikan dan pelatihan dengan belajar lewat melakukan kerja langsung sesuai profesi di dunia kerja (learning by doing).

KESEHATAN KESELAMATAN KERJA KOMPUTER

Manfaat k3 menggunakan komputer


1. Prinsip K3
Manfaat K3 tidak hanya saat bekerja di lapangan tetapi juga dapat bermanfaat bagi pekerja kantoran. Seperti halnya prinsip K3 adalah agar kita bekerja dengan aman dan sehat. Oleh karena itu agar kesehatan kita tidak terganggu, maka dibutuhkan kenyamanan dalam bekerja seperti halnya pekerja kantor merasa nyaman bekerja saat menggunakan komputer.
Sebagai pekerja kantoran yang selalu bekerja menggunakan komputer, diperlukan kenyamanan dalam hal posisi duduk, posisi mata dan posisi tangan di keyboard. Kita akan membahas lebih detil kenyamanan bekerja dengan komputer ini.
a. Kenyamanan dalam posisi duduk
Saat kita duduk saat mengoperasikan komputer, diperlukan posisi yang baik dan benar seperti:
  • Tempat duduk yang ergonomis yang memiliki sandaran yang nyaman
  • Kursi dapat di atur tinggi rendahnya
  • Kursi dapat di putar atau dapat bergeser
b. Kenyamanan pada posisi mata
Posisi mata yang baik dan benar di depan komputer yaitu :
  • Posisi mata pada layar harus lurus
  • Posisi mata tidak terlalu tinggi/rendah
  • Layar yang digunakan sebaiknya layar yang low radiasi
  • Jangan menggunakan efek warna yang terlalu terang
  • Gunakan kaca anti radiasi
c. Kenyamanan posisi tangan di keyboard
Posisi tangan di keyboard yang baik dan benar yaitu :
  • Pilihlah tuts keyboard yang lembet
  • Gunakan jari sebanyak mungkin untuk mengetik
2. Akibat dari tidak melaksanakan K3
a. Pada posisi duduk :
  • Dapat menyebabkan kelelahan pada punggung
  • Keluhan nyeri
b. Pada posisi mata :
  • Dapat menyebabkan rabun
  • Leher cepat lelah
c. Posisi tangan di keyboard
  • Jari cepat lelah.
3. Memperagakan Posisi Duduk yang Baik dan Benar
Kursi yang kita gunakan tidak harus mahal, yang penting ada sandarannya, dan dapat di atur tinggi rendahnya.
Jika menggunakan komputer dalam jangka waktu yang terlalu lama istirahatlah sebentar/berdiri untuk meluruskan badan. Akibat bila duduk terlalu lama adalah punggung kekurangan oksigen sehingga menjadi nyeri.
4. Cara Menggunakan komputer dengan Mamatuhi K3
Komputer harus diletakkan di tempat aman, aman yang dimaksud :
  • Jauh dari jangkauan anak-anak
  • Jauh dari jangkauan api
  • Jauh dari jangkauan air
5. Langkah Penggunaan Komputer:
  1. Memasangkan stop kontak
  2. Hidupkan power
  3. Tekan tombol on/off
  4. Tunggu beberapa saat
  5. Jika semua sudah siap komputer siap digunakan
6. Manfaat Penerapan K3
  • Kita dapat menggunakan komputer dengan baik
  • Kita mengetahui akibat dari K3
  • Komputer yang kita miliki tidak cepat rusak
  • Dapat mengetahui manfaat K3 dalam kehidupan kita
Dengan membaca dan memahami serta mengimplementasikan artikel manfaat K3 menggungunakan komputer ini, diharapkan Anda sebagai pekerja kantoran tetap menjadi pekerja yang sehat dan terhindari dari penyakit akibat kerja.